Gelar Lomba Futsal, Ikatan Pemuda dan Pelajar Dunwahan Harapkan Kehadiran Bupati Malra

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Bupati dijadwalkan akan membuka secara resmi Futsal Cup Ohoi Dunwahan besok, Jumat (13/11/2020).


Langgur, suaradamai.com – Ikatan Pemuda dan Pelajar Ohoi Dunwahan Kecamatan Kei Kecil siap menyambut kedatangan Bupati Malra Muhammad Thaher Hanubun dalam rangka pembukaan lomba Futsal Cup Ohoi Dunwahan.

Lomba yang akan diselenggarakan besok, Jumat (13/11/2020) itu, untuk memperingati Hari Pahlawan.

Ketua Pemuda Ohoi Dunwahan Usman Tamnge menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan lanjutan dari kegiatan peringatan Hari Sumpah Pemuda sebelumnya. Kurang lebih 200 pemuda dan pelajar telah mempersiapkan kegiatan kali ini.

Menyambut kedatangan Bupati Thaher, pemuda ohoi telah mempersiapkan beberapa sambutan di antaranya penjemputan Hadrat, dan tarian adat khas Ohoi Dunwahan.

“Menjadi kehormatan dan kebanggaan bagi kami pemuda ohoi untuk kehadiran Bapak Bupati nantinya di ohoi ini,” ungkap Usman kepada reporter suaradamai.com di Dunwahan, Kamis (12/11/2020).

Dijelaskan juga bahwa lapangan futsal yang dibangun sejak 2017 – 2018 dan rampung pada tahun 2019 itu diharapkan dapat menjadi pemicu kebangkitan olahraga di Ohoi Dunwahan. Usman harap, kegiatan ini menjadi iven tahunan.

Salah satu staf Ohoi Dunwahan Darwis Lefteuw mengataka, pihak Ohoi sangat mendukung iven yang diselenggarakan atas inisiatif pemuda itu. Dia harap, lomba ini memotivasi pemuda untuk ikut membangun ohoi.

Berdasarkan agenda yang dikeluarkan Bagian Protokoler dan Komunikasi Pimpinan Malra, Bupati Thaher akan membuka secara resmi Futsal Cup Ohoi Dunwahan besok, Jumat (13/11/2020) pukul 14.00 WIT.

Editor: Labes Remetwa


Baca juga:

Ikuti suaradamai.com dispot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ronald Tethool

Sosok inspiratif yang berhasil memajukan pariwisata Ngurbloat, Kepulauan Kei, Maluku.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

- Advertisment -

KOMENTAR TERBARU