SBU Kecewa terhadap Kinerja PLN di Kei Besar

“Mestinya PLN juga bertanggungjawab terhadap kerusakan alat-alat elektronik,” tandas SBU.


Langgur, suaradamai.com – Wakil Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Maluku Tenggara Septian Brian Ubra menyampaikan kekecewaannya terhadap kinerja PT. PLN di Pulau Kei Besar.

Dirinya mengatakan, saat melakukan kunjungan pengawasan di Kecamatan Kei Besar Selatan Barat dan Kecamatan Kei Besar Selatan, ternyata ditemukan bahwa pelayanan listrik untuk masyarakat di Kei Besar semakin menurun sejak beberapa bulan terakhir.

Politisi Partai Demokrat ini menambahkan bahwa, berdasarkan fakta yang dijumpai saat berada di ohoi-ohoi, listrik dalam sehari bisa padam beberapa kali dan padam dengan durasi waktu berjam-jam.

“Hal ini tentu sangat jauh dari harapan sebagian masyarakat Kei Besar yang sangat berharap lampu bisa menyala 24 jam non stop,” kata SBU melalui pesan WhatsApp yang diterima suaradamai.com, Kamis (10/12/2020).

Untuk itu, Legislator Dapil II Kei Besar itu meminta agar Kepala PLN Tual dan Kepala PLN Elat untuk dievaluasi kinerjanya oleh yang berwenang. SBU menuntut pihak PLN untuk selalu menghadirkan pelayanan yang prima kepada masyarakat.

“Dan mestinya PLN juga bertanggungjawab terhadap kerusakan alat-alat elektronik masyarakat akibat pemadaman lampu yangg tak beraturan (listrik Yo Ya),” tandasnya.

SBU menambahkan bahwa pasca melakukan pengawasan di 5 Kecamatan di Kei Besar maka Komisi III akan mengundang pihak PLN untuk membahas masalah ini.

Editor: Labes Remetwa


Baca juga:

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

WFA Segera Diterapkan Pemkab Aru, Tingkatkan Efisiensi-Kurangi Biaya Operasional

Sistem WFA memungkinkan pegawai untuk bekerja 3 hari di...

Bupati Kaidel: Musyawarah Adat Solusi Konflik Perbatasan Desa

Dobo, suaradamai.com - Bupati Kepulauan Aru, Timotius Kaidel, memimpin...

Polikant Raih Predikat Baik Sekali Simkatmawa 2025, Wadir III: ke Depan Harus Unggul

Ia berharap, karena Polikant hari ini telah mencapai predikat...

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...