Tingkatkan Kualitas Akademik, Polikant Adakan Lokakarya Uji Penjamin Mutu Pendukung Akademik

Melalui lokakarya tersebut, Polikant akan melakukan revisi seluruh dokumen berkaitan dengan Sistem Penjamin Mutu Internal (SPMI).


Langgur, suaradami.com ­– Politeknik Perikanan Negeri Tual (Polikant) mengadakan lokakarya uji penjamin mutu unit pendukung akademik untuk mengendalikan dan meningkatkan penyelenggaraan pendidikan tinggi secara berencana dan berkelanjutan.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Hotel Kimson selama dua hari, 16 dan 17 Desember 2020.

Lokakarya uji penjamin mutu unit pendukung akademik merupakan kegiatan untuk mengevaluasi setiap dokumen yang ada sebelumnya, dan berupaya agar kedepan seluruh proses pelaksanaan kegiatan baik akademik maupun non-akademik berjalan dengan menggunakan sistem penjamin mutu secara baik.

Saat ini, Polikant melalui lokakarya tersebut akan melakukan revisi seluruh dokumen berkaitan dengan Sistem Penjamin Mutu Internal (SPMI) untuk disesuaikan dengan standar perguruan tinggi nasional, yakni sesuai PermendikbudNomor. 3 tahun 2020.

Ketua SPMI Polikant Abdul Malik Serang menegaskan kepada seluruh Ketua Jurusan, Ketua Program Studi, maupun Kepala Unit/Bagian bahwa untuk meningkatkan kualitas pendidikan, maka yang harus dilakukan adalah memperhatikan sistem penjaminan mutu itu sendiri.

Dalam sambutannya, Direktur Polikant Jusron A. Rahajaan meminta setiap elemen pendukung di Polikant agar memberikan komitmen yang baik terhadap kegiatan ini. Ia juga memita agar dapat menjalankan serta mengimplementasikan sistem penjamin mutu sebagaimana tujuannya menjamin pemenuhan Standar Dikti secara sistemik dan berkelanjutan. Dengan begitu, budaya mutu pendidikan di Polikant bisa tumbuh dan berkembang.

Editor: Labes Remetwa


Baca juga:

Bagikan:

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Populer

Artikel terkait

Inovasi Yogurt Anggur Laut dan VCO Hasil PBL Bioteknologi Perikanan Polikant di Ngilngof

“Terutama untuk Desa Ngilngof sebagai tempat wisata. Ketika wisatawan...

Lampaui Target 2025, Penumpang di PELNI Tembus 5,15 Juta Orang

Kepala Cabang Pelni Tual, Teguh Harisetiadi, menyampaikan bahwa realisasi...

Konflik di Ohoi Ngadi Berakhir, Wawali Tual: Tanpa Rasa Aman Pembangunan Tak Jalan

Tual, suaradamai.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Tual bersama para...

Sah! Ini 3 Calon Direktur Polikant Periode 2025-2029

Kabalmay mengatakan, proses tahapan penyaringan ini sesuai dengan mekanisme...